Banjar

BADAMI Usung Usung Pengembangan Wisata Sungai Citanduy sebagai Destinasi Unggulan di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota, Bambang Hidayah-Dani Danial Mukhlis berencana untuk menjadikan sungai Citanduy sebagai objek wisata unggulan di Kota Banjar.

Pasangan yang dikenal dengan tagline BADAMI ini terus menawarkan program-program pembangunan kepada masyarakat untuk Kota Banjar lebih maju dan inklusif.

Calon Walikota Banjar, Bambang Hidayah berkeinginan akan mengembangkan potensi alam yang ada disekitar sungai Citanduy agar dapat menarik wisatawan.

Ia menjelaskan, pengembangan ini termasuk wisata susur sungai dan kuliner lokal yang memanfaatkan hasil bumi setempat.

“Kami berkomitmen untuk memanfaatkan potensi alam yang ada di Kota Banjar, khususnya Sungai Citanduy yang membelah wilayah kota ini. Kami ingin menjadikan sungai ini sebagai daya tarik wisata yang aman, nyaman, dan bermanfaat bagi masyarakat,” ungkap Bambang, Kamis (3/10/2024).

Bambang juga menjelaskan bahwa untuk merealisasikan program ini, pihaknya akan bekerja sama dengan Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Citanduy.

Kerja sama ini akan memastikan pengelolaan sungai dilakukan secara berkelanjutan dan memperhatikan aspek kelestarian lingkungan serta keselamatan masyarakat.

“Kami akan berkolaborasi dengan BBWS Citanduy untuk revitalisasi dan pengelolaan Sungai Citanduy. Kami ingin sungai ini tidak hanya indah tetapi juga terkelola dengan baik, sehingga tetap menjadi sumber kehidupan bagi warga Banjar,” lanjutnya.

Wisata susur sungai yang direncanakan akan mengajak pengunjung menikmati keindahan alam Sungai Citanduy dengan perahu tradisional.

Selain itu, akan ada pemandu yang memberikan penjelasan edukatif tentang ekosistem sungai dan kehidupan flora serta fauna di sekitarnya.

“Kami ingin memberikan pengalaman wisata yang tidak hanya menyenangkan, tapi juga edukatif. Dengan begitu, kami berharap masyarakat bisa lebih menghargai dan menjaga lingkungan sekitar sungai ini,” jelasnya.

Selain wisata alam, pengembangan wisata kuliner juga menjadi fokus utama Bambang.

ia berharap kuliner khas daerah yang menggunakan bahan-bahan alami dan segar dapat menarik wisatawan untuk menikmati cita rasa Banjar yang otentik.

(Hermanto/PasundanNews.com)

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

Bawaslu Kota Banjar Identifikasi 23 Indikator TPS Rawan untuk Pemilu 2024

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Bawaslu Kota Banjar telah melakukan pemetaan kerawanan terhadap Tempat Pemungutan Suara…

1 jam ago

Ribuan Murid RA di Kabupaten Pangandaran Latihan Manasik Haji

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Suara bacaan do'a Talbiyah dilantunkan ribuan murid Raudhatul Athfal (RA) di…

1 jam ago

Hari Pohon Sedunia, DPRKPLH Ciamis Ajak Masyarakat Lestarikan Lingkungan dan Perindah Wilayah Permukiman

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Hari Pohon Sedunia diperingati setiap tanggal 21 November. Momen penting ini…

2 jam ago

Agun Gunanjar Sebut Pilkada Sebagai Wujud Penerapan Nilai Pancasila

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) adalah wujud penerapan nilai-nilai dalam Pancasila karena…

7 jam ago

Jambore Kader Posyandu Kota Banjar, Tingkatkan Kualitas Pelayanan Kesehatan Ibu dan Anak

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pemerintah Kota Banjar melalui Dinas Kesehatan menggelar Jambore Kader Posyandu, Kamis…

8 jam ago

Dukung Program Nasional, Polres Banjar Launching Gugus Tugas Ketahanan Pangan

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Dalam rangka mendukung program nasional, Polres Banjar launching program Gugus Tugas…

9 jam ago