Banjar

Angkot di Kota Banjar Kini Bisa Beroperasi di Dalam Terminal Tipe A

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS. COM – Pemerintah Kota Banjar melalui Dinas Perhubungan (Dishub) telah mengizinkan Angkutan Kota (Angkot) bisa menunggu penumpang di dalam area terminal tipe A.

Kepala Dinas Perhubungan Kota Banjar, Asep Sutarno, menjelaskan bahwa pemindahan angkot ini merupakan usulan pihaknya yang akhirnya disetujui oleh kementerian.

“Sejak dulu kami sudah mengusulkan agar angkot berada di area terminal, jangan di luar terminal, dan sekarang sudah disetujui oleh pihak kementerian,” kata Asep.

Asep mengharapkan, kebijakan ini dapat mempermudah aksesibilitas penumpang serta meningkatkan kenyamanan bagi pengemudi angkot.

Ia juga berharap masyarakat dapat merasakan manfaat dari kebijakan ini dan bisa memilih angkot sebagai salah satu moda transportasi yang nyaman dan efisien.

“Kita belum memiliki terminal tipe C, sehingga untuk penataan kawasan khusus angkot saat ini lebih baik berada di dalam area terminal,” ungkapnya.

Ketua Organisasi Angkutan Darat (Organda) Kota Banjar, Wahyudin, menyambut baik langkah pemindahan angkot ke dalam terminal.

Menurutnya, perubahan ini sangat membantu penumpang yang turun dari bus untuk lebih mudah mengakses angkutan kota tanpa harus keluar dari area terminal.

“Ini adalah langkah positif untuk meningkatkan aksesibilitas transportasi umum di Kota Banjar,” ujar Wahyudin kepada awak media, Senin (12/8/2024).

Wahyudin menyebutkan, saat ini terdapat sekitar 150 angkot yang beroperasi di Kota Banjar dengan total 10 jalur.

Ia berharap, dengan masuknya angkot ke dalam terminal, penumpang akan lebih mudah menjangkau angkot dan sopir pun angkot juga akan lebih mudah mendapatkan penumpang.

“Kami yakin bahwa kebijakan ini akan memberikan dampak positif bagi semua pihak,” tambahnya.

Wahyudin menekankan pentingnya sosialisasi kepada masyarakat mengenai perubahan ini agar mereka dapat memanfaatkan kebijakan ini dengan baik.

(Hermanto/PasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

Jumat Berkah, Komunitas Langit Bagikan Ratusan Nasi Kotak kepada Warga di Langensari Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Komunitas Langen Seungit (Langit) menunjukkan kepeduliannya kepada masyarakat dengan membagikan ratusan…

4 jam ago

Bambang Hidayah Kembali Menyapa Warga di Neglasari, Peningkatan Pendidikan dan Pariwisata Jadi Topik Utama

ERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wali Kota Banjar, H. Bambang Hidayah kembali menyapa warga di…

4 jam ago

Calon Walikota Banjar Bambang Hidayah Sapa Warga Purwaharja, Serap Aspirasi-Kenalkan Visi Misi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Walikota Banjar, H. Bambang Hidayah melakukan kunjungan ke Lingkungan Siluman…

6 jam ago

Roadshow Jelang Pilkada 2024, Herdiat : Semua Partai Ingin Bergabung dengan Kami

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Roadshow Pasangan Calon Dr. H. Herdiat Sunarya - H. Yana D.…

12 jam ago

KPU Ciamis Tetapkan DPT Pilkada Sebanyak 960.995 Pemilih, Targetkan Partisipasi Capai Angka 85 Persen

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - KPU Kabupaten Ciamis resmi menetapkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) melalui rapat…

13 jam ago

Relawan Cabup Purwakarta Om Zein Gelar Bersih 100 Masjid dan Makan Gratis

PASUNDAN NEWS - Salah satu relawan bakal calon Bupati Purwakarta, Saepul Bahri Binzein, yang akrab…

13 jam ago