PasundanNews, Cimahi – Antisipasi wabah corona/covid-19, Anggota DPRD Kota Cimahi dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Iwan Setiawan melaksanakan kegiatan penyemprotan cairan disinfektan di lingkungan pemukiman RT 01 RW 14 Kelurahan Setiamanah, Cimahi Tengah.
Iwan mengakui, kegiatan ini sudah berjalan sekitar satu minggu. Selain inisiatif pribadi, juga kegiatan ini sebagai pelaksanaan dari instruksi partai terkait upaya memutus mata rantai covid-19.
“Sekaligus untuk menekan keresahan yang ada muncul karena musibah yang sedang terjadi,” ucap Iwan di Kediamannya di Cimahi, Sabtu (4/4/2020).
Diakuinya, kegiatan ini murni di biayai sendiri. Sedangkan dalam pelaksanaan di bantu dengan kader Partai. Juga melibatkan relawan warga pemukiman yang menjadi lokasi kegiatan penyemprotan.
“Rata rata dalam sehari kami mampu lakukan penyemprotan di dua wilayah RW. Dana sekitar 1 jutaan dibutuhkan untuk kegiatan satu harinya. Bukan masalah besaran biaya, ada satu hal yang membuat saya bahagia, saya dapat berkarya nyata di tengah masyarakat secara langsung,” ungkap Iwan.
Pria yang kini duduk di Komisi I DPR Cimahi ini juga mengajak masyarakat untuk menumbuhkan kembali gotong royong, sebagai warisan para pendiri bangsa. Menurut Iwan, hal tersebut harus terus ditumbuh kembangkan dari generasi ke generasi.
“Mari kita bantu Pemerintahan memerangi Covid 19 dengan karya nyata di masyarakat bukan dengan nyinyir, mengkritik pemerintahan. Ini musibah yang terjadi bukan hanya di Indonesia saja, negara-negara lain mengalami juga,” kata Iwan.
Iwan bersyukur karena Indonesia masih dalam urutan terendah untuk korban covid-19. Menurutnya, ini bukti bahwa Pemerintahan lebih sigap dibanding negara lain dalam menangani Pademi Covid 19.
“Kita masih harus bersyukur. Lihatlah dan bandingkan dengan negara lain yang kurang beruntung, contoh Negara Italia atau negara lain, di mana jumlah korban sangat banyak, siapapun akan prihatin,” ungkapnya.
Saat ini lanjut Iwan, tidak lagi alasan untuk nyinyir yang ditujukan bagi pemerintahan. Ia mengajak warga untuk bangun solidaritas. Mulai dari tingkat RT, tingkatkan kepedulian, bersama sama kita putus mata rantai penyebaran Covid 19.
“Mari kita galakan PHBS, kurangi kegiatan di luar rumah, jaga jarak, hindari kerumunan, usahakan lakukan kegiatan di dalam rumah saja, juga ikuti anjuran Pemerintah, karena pemerintah tidak mau rakyatnya sakit, tidak mau rakyatnya menderita. Sekali lagi saya ingatkan tetaplah bergotong royong hentikan nyinyir,” tegas Iwan.
Selain penyemprotan disinfektan, Iwan Setiawan juga membagikan masker dan hand sanitizerkepada masyarakat.
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Sebanyak 100 siswa dari MI hingga MA di Ciamis, mengikuti kegiatan…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Herman Sutrisno kembali menunjukkan kepeduliannya kepada warga melalui aksi sosial. Kali…
BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM Nasib nahas menimpa Nek Iyah Rohaeti (60), warga Dusun Padasuka, Desa Wonoharjo,…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anak-anak dari TK Sejahtera Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, melakukan kunjungan ke…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi melakukan pengecekan ruang tahanan di…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - HIMPAUDI (Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini) Kecamatan Langensari…
Leave a Comment