Tasikmalaya

Aksi Tuyul Gemparkan Warga Tasikmalaya, Ini Kesaksian Korban

Tasikmalaya, Pasundannews – Tuyul umumnya di sebut sebagai mahluk ghaib yang suka mencuri uang. Walaupun jarang terjadi, akan tetapi masih banyak orang yang masih percaya adanya tuyul.

Sama halnya kejadian yang menggegerkan warga di kampung Sindanglaya, Desa Sukamulya, Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya. Isu adanya tuyul di daerah tersebut lantaran terus di sebarkan dari mulut ke mulut. Pasalnya, bukan hanya satu atau dua orang warga saja yang kehilangan uang secara tiba-tiba.

Menurut Nanang (44), salah satu saksi yang juga kehilangan uang secara misterius. Menurutnya ia sudah menyimpan uang secara tertutup dan terkunci dengan aman. Akan tetapi uangnya masih saja hilang tanpa ada bekas dan ciri-ciri pencurian.

“Uang yang saya simpan sudah terkunci rapat, pintu terkunci terus. Semalam uang hilang empat sampai lima lembar dari 10 lembar. Kejadian itu tidak hanya sekali, sudah lebih tiga kali,” jelasnya.

Ketika mengetahui uangnya hilang, Nanang langsung menanyakan kepada anak dan istrinya. Akan tetapi baik istri maupun anaknya tidak mengaku atas hilang uangnya Nanang.

“Sudah saya tanya ke anak dan istri, tidak mengaku. Aneh lagi kunci cuma satu-satunya saya pegang,” katanya.

Setelah kehilangan uangnya tersebut, beberapa hari kedepan. Kejadian yang sama juga menimpa tetangganya, yakni kehilangan uang secara misterius. Hal itu membuat Nanang yakin bahwa kejadian itu di lakukan tuyul.

“Na dari adanya kejadian yang sama dari tetangga, saya curiga ini semua di lakukan tuyul,” ujarnya.

Sementara itu, tokoh agama, Ustad Abdul Hakim (57) mengakui bahwa benar di lingkungannya tengah hangat kabar kehilangan uang secara misterius. Akan tetapi Ustad Abdul meminta warga agar tidak menuduh seseorang dan lebih mendekatkan diri kepada sang pencipta.

“Uang dan harta kita jaga baik-baik, selain itu minta pertolongan sama Allah. Perbanyak ibadah dan memohon pertolonganNya,” Ucap Ustad Abdul.

*Hasim*

Feri Johansah

Leave a Comment
Share
Published by
Feri Johansah

Recent Posts

Kafilah Kabupaten Ciamis Masuk 10 Besar MTQ ke-38 Jawa Barat

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kafilah Kabupaten Ciamis masuk 10 besar lomba MTQ (Musabaqah Tilawatil Quran)…

11 menit ago

Silaturahmi Wargi Galuh Puseur, Pj Bupati Ciamis : Mari Bangun Daerah Semakin Maju

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Silaturahmi Wargi Galuh Puseur berlangsung pada Sabtu (4/5/2024) di Gedung Aula…

41 menit ago

Waspada Dampak Bencana, Sekda Ciamis Minta Semua OPD Responsif

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Beberapa waktu terakhir ini Kabupaten Ciamis ditimpa serangkaian bencana alam. Menyikapi…

4 jam ago

MTQ ke-38 Jabar, Sekda Herman Sampaikan Spirit Qurani Tingkatkan Kualitas Pembangunan

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Lomba MTQ (Musabaqah Tilawatil Quran) ke-38 tingkat Jawa Barat secara resmi…

4 jam ago

Viral! Video Mesum Sepasang Remaja di Pasar Kota Banjar? Begini Faktanya

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kepala Bidang Perdagangan Dinas KUKMP Kota Banjar, Riyanti Savitrie, membantah klaim…

11 jam ago

Sambangi Partai Golkar, PDI Perjuangan Bahas Pilgub Jabar 2024

PASUNDAN NEWS -Jajaran pengurus DPD PDI Perjuangan Jawa Barat bersilaturahmi ke DPD Partai Golongan Karya…

14 jam ago