Tasikmalaya

Aksi Tuyul Gemparkan Warga Tasikmalaya, Ini Kesaksian Korban

Tasikmalaya, Pasundannews – Tuyul umumnya di sebut sebagai mahluk ghaib yang suka mencuri uang. Walaupun jarang terjadi, akan tetapi masih banyak orang yang masih percaya adanya tuyul.

Sama halnya kejadian yang menggegerkan warga di kampung Sindanglaya, Desa Sukamulya, Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya. Isu adanya tuyul di daerah tersebut lantaran terus di sebarkan dari mulut ke mulut. Pasalnya, bukan hanya satu atau dua orang warga saja yang kehilangan uang secara tiba-tiba.

Menurut Nanang (44), salah satu saksi yang juga kehilangan uang secara misterius. Menurutnya ia sudah menyimpan uang secara tertutup dan terkunci dengan aman. Akan tetapi uangnya masih saja hilang tanpa ada bekas dan ciri-ciri pencurian.

“Uang yang saya simpan sudah terkunci rapat, pintu terkunci terus. Semalam uang hilang empat sampai lima lembar dari 10 lembar. Kejadian itu tidak hanya sekali, sudah lebih tiga kali,” jelasnya.

Ketika mengetahui uangnya hilang, Nanang langsung menanyakan kepada anak dan istrinya. Akan tetapi baik istri maupun anaknya tidak mengaku atas hilang uangnya Nanang.

“Sudah saya tanya ke anak dan istri, tidak mengaku. Aneh lagi kunci cuma satu-satunya saya pegang,” katanya.

Setelah kehilangan uangnya tersebut, beberapa hari kedepan. Kejadian yang sama juga menimpa tetangganya, yakni kehilangan uang secara misterius. Hal itu membuat Nanang yakin bahwa kejadian itu di lakukan tuyul.

“Na dari adanya kejadian yang sama dari tetangga, saya curiga ini semua di lakukan tuyul,” ujarnya.

Sementara itu, tokoh agama, Ustad Abdul Hakim (57) mengakui bahwa benar di lingkungannya tengah hangat kabar kehilangan uang secara misterius. Akan tetapi Ustad Abdul meminta warga agar tidak menuduh seseorang dan lebih mendekatkan diri kepada sang pencipta.

“Uang dan harta kita jaga baik-baik, selain itu minta pertolongan sama Allah. Perbanyak ibadah dan memohon pertolonganNya,” Ucap Ustad Abdul.

*Hasim*

Feri Johansah

Leave a Comment
Share
Published by
Feri Johansah

Recent Posts

ORARi Kota Banjar Gelar SES Anniversary 8B22BJR

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Memperingati Hari Jadi ke-22 Kota Banjar, ORARI Lokal Kota Banjar menggelar…

12 jam ago

Bupati Ciamis Ikuti Sertijab Gubernur Jabar di Rapat Paripurna DPRD

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pasca dilantik Bupati Ciamis Herdiat Sunarya menghadiri serah terima jabatan (sertijab)…

1 hari ago

PSGC Ciamis Menang Dramatis Kontra Persekabpas, Skor Akhir 3-2

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - PNM Liga Nusantara Grup X Babak 6 Besar terus berlanjut. Salah…

1 hari ago

Momen Hari Jadi Kota Banjar, Herman Sutrisno Bagikan Beras dan Uang Tunai kepada Warga

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Walikota Banjar, dr Herman Sutrisno kembali menggelar aksi sosial, pada…

2 hari ago

Polres Ciamis Tertibkan Puluhan Travel Gelap yang Tak Miliki Izin Trayek

BERITA CIAMiS, PASUNDANNEWS.COM - Polres Ciamis terus menggelar razia terhadap travel gelap atau ilegal hampir…

2 hari ago

HPSN 2025, DPRKPLH Ciamis Susur Sungai dan Pilah Sampah di Bendungan Leuwi Keris

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - DPRKPLH (Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman, dan Lingkungan Hidup) Ciamis mengadakan…

2 hari ago