Pangandaran

Aksi Kungfu Show dalam Air di Aquarium Indonesia Bikin Pengunjung Kagum

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM – Memperingati Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili, Aquarium Indonesia Pangandaran menghadirkan pertunjukan unik yang belum pernah ada sebelumnya di wilayah Jawa Barat, yakni Kungfu Show dalam Air.

Acara ini menjadi daya tarik utama bagi pengunjung yang ingin merasakan nuansa Imlek dengan cara yang berbeda.

Daffa, pengelola Aquarium menjelaskan bahwa pertunjukan ini dirancang khusus untuk merayakan Imlek dengan menampilkan seni bela diri kungfu di dalam air.

“Kungfu berasal dari China, dan kami ingin memperkenalkannya dengan cara yang unik, yaitu melalui pertunjukan bawah air,” ujarnya, pada Rabu (29/1/2025).

Menurut Daffa, alasan memilih pertunjukan dalam air karena hal tersebut telah menjadi ciri khas Aquarium Indonesia Pangandaran.

“Kami terbiasa mengadakan atraksi di dalam air, sehingga ini menjadi kesempatan bagi kami untuk menampilkan sesuatu yang berbeda dalam perayaan Imlek kali ini,” tambahnya.

Para penyelam yang terlibat dalam pertunjukan ini merupakan orang-orang yang profesional dan  bersertifikat.

Baca Juga : Puluhan Ribu Pengunjung Padati Wisata Pangandaran, Pendapatan Capai 340 Juta Per Hari

Dengan durasi antara 5 hingga 7 menit, mereka menampilkan berbagai gerakan kungfu khas yang disesuaikan dengan kondisi di dalam air.

“Persiapan pertunjukan ini sendiri telah dilakukan selama satu bulan sebelum acara,” ungkap Daffa.

Pertunjukan ini memiliki makna mendalam, yakni sebagai bentuk toleransi dan penghormatan terhadap keberagaman budaya di Indonesia.

“Kami ingin perayaan Imlek ini dapat dinikmati oleh semua lapisan masyarakat, tanpa memandang latar belakang budaya atau agama,” ucpanya.

Pengunjung yang hadir memberikan beragam tanggapan terhadap pertunjukan ini.

Ada yang terkesan dengan konsep uniknya, sementara beberapa lainnya memberikan masukan untuk pengembangan acara di masa depan.

“Namun, secara keseluruhan, Kungfu Show dalam Air mendapatkan respons positif dari mayoritas pengunjung” ungkap Daffa.

Salah satu pengunjung asal Bandung, Gunawan, mengungkapkan kekagumannya terhadap atraksi tersebut.

“Ini pertama kalinya saya melihat kungfu dalam air. Sangat menarik dan berbeda dari pertunjukan Imlek pada umumnya,” katanya.

Ia mengaku sudah beberapa hari berwisata di Pangandaran. Hari ini pulang sekalian mampir ke Aquairum Indonesia Pangandaran.

“Sudah 3 Hari di Pangandaran bersama keluarga. Sekalian Mampir ke sini karena ada Kongfu show dalam air,” tuturnya.

Perayaan Imlek di Aquarium Indonesia Pangandaran tahun ini membuktikan bahwa seni dan budaya dapat dipadukan dengan kreativitas tanpa batas.

Melalui Kungfu Show dalam Air, mereka berhasil menyuguhkan pengalaman yang tidak hanya menghibur, tetapi juga memperkaya pemahaman tentang keberagaman budaya di Indonesia.

(Deni Rudini/PasundanNews.com)

Deni Rudini

Leave a Comment

Recent Posts

Herdiat Sunarya Tanggapi Soal Kekosongan Wabup Ciamis, Siapa Sosok Pengganti Yana D Putra?

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bupati Ciamis Herdiat Sunarya menanggapi persoalan keberadaan Wakil Bupati (Wabup). Hingga…

33 menit ago

PT KAI Larang Aktivitas Ngabuburit di Sekitar Jalur Rel Kereta Api

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI melarang masyarakat untuk melakukan…

51 menit ago

Disdikbud Kota Banjar Siapkan Jadwal Belajar untuk SD dan SMP Selama Ramadhan

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Banjar mengeluarkan surat edaran nomor…

59 menit ago

Bupati Herdiat Sunarya Sebut Food Court Alun-alun Ciamis Masih Proses Penyempurnaan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bupati Ciamis Herdiat Sunarya memastikan bahwa Food Court Alun-alun Ciamis belum…

12 jam ago

Herdiat Sunarya Mulai Jalankan Tugas Sebagai Bupati, Efisiensi dan Peningkatan PAD Jadi Sorotan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Herdiat Sunarya langsung menjalankan tugasnya sebagai Bupati Ciamis usai mengikuti retreat…

12 jam ago

Manchester United Gagal di Piala FA, Masih Jaga Asa di Liga Europa

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Manchester United tersingkir di Piala FA musim 2024-2025. Kendati begitu, Setan…

19 jam ago