Garut

Akhirnya! Hasil Penyelidikan Kasus Mangkraknya Pembangunan Sport Hall Garut Segera di Gelar

PASUNDANNEWS.COM, GARUT – Baru-baru ini masyarakat Kabupaten Garut dihebohkan dengan video sabung ayam yang diduga terjadi di Sarana Olahraga (SOR) Ciateul atau lebih dikenal dengan sebutan Sport Hall.

hal ini bisa terjadi karena sudah sekian lama Sport Hall tidak di gunakan akibat mangkraknya proses pembangunan.

Menurut informasi yang diterima redaksi pasundannews.com mangkraknya pengerjaan Sport Hall ini sudah lama menjadi penyelidikan aparat penegak hukum (APH) karena diduga terjadi pelanggaran dalam prosesnya sehingga ada dugaan menimbulkan kerugian Negara.

Berdasarkan hasil pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) tahun 2016 ada dugaan kerugian negara sampai Rp 5 miliar dari total anggaran yang digunakan sebesar Rp 16 miliar untuk pembangunan Sport Hall. Dalam hal ini pihak Pihak terkait harus bertanggung jawab atas dugaan kerugian tersebut.

“Proses penanganan kasus Sport Hall sudah masuk tahapan lidik, rencananya dalam waktu dekat kita akan mengumumkan siapa yang menjadi tersangka dalam kasus tersebut.” ucap salah satu anggota Polres Kabupaten Garut

Sebagai APH kita siap bekerja sama dengan masyarakat dalam proses pengumpulan data-data tambahan sebagai alat bukti dan siap lebih transparan dalam setiap persoalan.

“Mudah-mudahan dalam penyelesaian kasus ini nantinya ada titik terang, sehingga kalau muncul tersangka akan menjadi efek jera kedepannya, khususnya bagi pihak-pihak yang selama ini ingin menjadi pemenang proyek pembangunan insfatuktur di Kabupaten Garut.” pungkasnya.

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Bapenda Ciamis Sharing Success Story P2DD di Acara Capacity Building Pemda se-Maluku Utara

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bapenda (Badan Pendapatan Daerah) Kabupaten Ciamis secara resmi diundang oleh Bank…

7 jam ago

Dani Danial Muhklis Prioritaskan Pemajuan Kebudayaan di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wakil Wali Kota Banjar, Dani Danial Muhklis (Kang Danial) menegaskan…

10 jam ago

Polres Banjar Sosialisasikan Program Makan Siang Gratis untuk Anak Sekolah

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Polres Banjar kembali menggelar kegiatan pembagian makan siang gratis bergizi kepada…

10 jam ago

Debat Kedua Pilbup Pangandaran, Citra dan Ujang Beradu Gagasan

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Debat publik kedua Pilbup (pemilihan Bupati dan Wakil Bupati) Pangandaran digelar…

10 jam ago

Rakor Pilkada 2024, Pj Bupati Ciamis Tekankan Kesiapan Sarpras hingga Netralitas ASN

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pj Bupati Ciamis Budi Waluya menekankan tentang pentingnya  kesiapan sarana dan…

10 jam ago

Bawaslu Kota Banjar Identifikasi 23 Indikator TPS Rawan untuk Pemilu 2024

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Bawaslu Kota Banjar telah melakukan pemetaan kerawanan terhadap Tempat Pemungutan Suara…

11 jam ago