Banjar

AKBP Danny Yulianto Resmi Mengemban Tugas Sebagai Kapolres Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Kota Banjar menjadi saksi perubahan kepemimpinan dalam jajaran Kepolisian Resort (Kapolres) setempat. Dalam sebuah acara pisah sambut yang digelar di Aula Somahna Bagja Dibuana, Jalan Siliwangi, AKBP Danny Yulianto, resmi mengemban tugas sebagai Kapolres Banjar. Danny sebelumnya menjabat sebagai Kanit 2 Subdit II Dittipidkor Bareskrim Polri.

Pergantian tongkat komando ini tidak lepas dari keputusan Kapolri, yang tertuang dalam Surat Telegram pada tanggal 7 Desember 2023. Acara internal pun diselenggarakan, mencakup tradisi penyambutan pejabat baru Kapolres Banjar, Apel Farawel Parade, hingga laporan satuan dari Kapolres lama kepada yang baru.

Sebagai penerima tongkat komando, AKBP Danny Yulianto diharapkan mampu melanjutkan kinerja positif di wilayah hukum Kapolres Banjar, sementara AKBP Bayu Catur Prabowo, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Banjar, kini mengemban tugas di Polres Tasikmalaya.

Saat acara pisah sambut, Aipda Nandi Darmawan, Kasubsi Penmas Si Humas Polres Banjar, menjelaskan bahwa mutasi alih tugas ini sesuai dengan perintah Kapolri. Diharapkan, perubahan ini akan membawa dampak positif dan peningkatan kinerja dalam menjalankan tugas kepolisian di dua wilayah tersebut.

“Mutasi alih tugas ini merupakan pelaksanaan perintah Kapolri. Kami optimis bahwa perubahan ini akan membawa dampak positif serta meningkatkan kinerja dalam pelaksanaan tugas kepolisian di dua wilayah, yakni wilayah Kota Banjar dan Tasikmalaya,” ujarnya.

Pergeseran jabatan ini juga menunjukkan dinamika internal kepolisian dalam mencari sosok yang tepat untuk memimpin dan mengemban tanggung jawab dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Semoga, dengan pergantian ini, Kepolisian Resort Banjar dan Tasikmalaya semakin mampu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan menjaga keamanan  dengan profesionalisme. (Hermanto/PasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

Antisipasi Kemacetan Arus Balik, Satlantas Polres Banjar Lakukan Rekayasa Lalu Lintas

BERITA BANJAR PASUNDANNEWS.COM - Satlantas Polres Banjar melakukan rekayasa lalu lintas untuk mengatasi kepadatan arus…

12 jam ago

Warga Keluhkan Kondisi Tugu Adipura Kota Banjar yang Terkesan Tak Terawat

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM -  Warga keluhkan Tugu Adipura Kota Banjar yang terkesan tidak terawat. Tugu…

12 jam ago

Seorang Penumpang Ditemukan Meninggal Dalam Bus di Terminal Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Seorang penumpang bus jurusan Cilacap-Tasik ditemukan meninggal dunia dalam bus di…

13 jam ago

Pulang Liburan dari Pangandaran, Mobil Sedan Terbakar di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Sebuah mobil sedan mengalami kebakaran di Jalan Situbatu, Kecamatan/Kota Banjar, Rabu…

1 hari ago

Peningkatan Gempa Vulkanik, Pendakian ke Gunung Gede Pangrango Ditutup Sementara

PASUNDAN NEWS - Pasca adanya peningkatan gempa vulkanik di Gunung Gede yang dirilis Kepala Badan…

1 hari ago

Wisatawan Terseret Ombak di Pantai Pangandaran, Petugas Bantu Selamatkan Korban

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Dua orang wisatawan Terseret arus laut di sekitar pos 5 Pantai…

2 hari ago