Categories: Ciamis

Agun Gunandjar: Memperbaiki Bangsa Harus Dimulai dari Perbaikan Partai Politik

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Partai Politik merupakan badan publik yang bertanggungjawab atas terselenggaranya demokrasi yang berintegritas.

Partai Politik secara istimewa diatur dalam Undang-Undang 1945 dan Undang-Undang tersendiri.

Hal itu disampaikan anggota MPR RI, Agun Gunandjar Sudarsa dalam acara sosialisasi Empat Pilar MPR RI, Jum’at (9/4/2021) di Kabupaten Ciamis.

Menurut Agun, Partai politik menjadi kunci akuntabilitas penyelenggaraan pemerintahan.

Serta berpihaknya kebijakan negara kepada rakyat, dan terwujudnya kesejahteraan rakyat.

“Jika partainya sehat maka kekuasaan negara akan sehat dan rakyatnya sejahtera,” kata Agun

Lanjutnya, jika partainya sakit, maka kekuasaan menjadi tidak sehat dan mengakibatkan kesejahteraan rakyat menjadi sulit terwujud.

Agun menjelaskan, fundamentalnya kelembagaan partai politik memerlukan sebuah penguatan baik kelembagaannya maupun tatakelolanya.

Sehingga hal itu akan mampu menjamin integritas dan akuntabilitas kekuasaan dan penyelenggaraan pemerintahan yang baik.

“Dan itu akan mendorong akselerasi terwujudnya kesejahteraan umum” tuturnya.

Agun menambahkan, Partai Politik idealnya harus mampu menjamin integritas demokrasi, bukan malah cenderung oligarkis.

“Sehingga dapat menimbulkan tata kelola pemerintahan yang oligarki, korup dan tidak akuntabel” ucapnya.

 

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Sorloth Bawa Atlético Madrid ke Liga Champions Lewat Empat Gol Spektakuler

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Alexander Sorloth tampil gemilang saat Atlético Madrid menaklukkan Real Sociedad dengan skor…

12 jam ago

Persija Taklukkan Bali United 3-0 di Pekan ke-32 BRI Liga 1

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Persija Jakarta berhasil menaklukkan Bali United dengan skor meyakinkan 3-0 pada…

12 jam ago

Southampton Selamat dari Rekor Terburuk Usai Tahan Imbang Manchester City

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Southampton berhasil menghindari catatan buruk dalam sejarah Premier League usai menahan…

12 jam ago

DPR Dorong Pemerintah Jadi Mediator Konflik India-Pakistan

BERITA NASIONAL, PASUNDANNEWS.COM - Komisi I DPR) RI mendorong pemerintah Indonesia untuk mengambil peran aktif…

12 jam ago

Jakarta Pertamina Enduro Kunci Gelar Juara Proliga 2025 Usai Tundukkan Popsivo

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Tim bola voli putri Jakarta Pertamina Enduro tampil superior dan resmi…

12 jam ago

PSG Bungkam Montpellier 4-1, Gonçalo Ramos Cetak Hattrick Jelang Final Liga Champions

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Paris Saint-Germain (PSG) meraih kemenangan telak 4-1 atas Montpellier dalam lanjutan…

12 jam ago