Cianjur

266 Calon Siswa Daftar Jalur Afirmasi ke SMKN 1 Cipanas

BERITA CIANJUR, PASUNDANNEWS.COM – Saat ini proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) pada 2020 jalur afirmasi, tengah memasuki persiapan pengumuman. Terdaftar untuk calon siswa pendaftar jalur afirmasi di SMKN 1 Cipanas sudah ada 266 orang.

Wakasek Sarana Prasarana SMKN 1 Cipanas Faisal Sandi menjelaskan untuk proses PPDB online sudah ada 266 orang. Khusus pendaftaran jalur afirmasi yakni merupakan siswa calon pendaftar berasal dari siswa yang tidak mampu dan jalur prestasi.

“Syarat pendafaran keluarga tidak mampu yakni dengan melampirkan, kartu PIP, PKH, dan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS). Sedangkan untuk siswa prestasi merupakan juara lomba minimal tingkat kabupaten dibuktikan dengan sertifikat,” ungkapnya saat ditemui, Kamis (18/6/2020)

Diakuinya pembukaan pendaftaran melalui online
sejak tanggal 8 sampai 12 Juni 2020, setelah itu dilanjurkan verifikasi administrasi tanggal 15 juni -19 juni. Dilanjutkan pengumuman tanggal 22 Juni, hingga proses daftar ulang tanggal 23 Juni -24 Juni.

“Jika memang ada siswa yang ditemukan tidak lulus mereka bisa mengikuti gelombang dua yang rencananya akan dibuka tanggal 29 Juni,” ungkapnya.

Untuk pendaftar sendiri dominan berasal dari masyarakat lingkungan yang berada di lingkungan Kacematan Cipanas sesuai zonasi. Mereka daftar melalui sistem online oleh operator SMP atau perorangan.

“Kami pun siapkan fasilitas komputer untuk para pendaftar sekolah, nampak para pendaftar ada yang ikut menggunakan fasilitas komputer SMKN 1 Cipanas,” ungkapnya.

Selanjutnya, untuk mengantisipasi merebaknya corona jelang memasuki tahun ajaran baru pihak sekolah sudah membuat 20 titik wastafel dan akan menambah kembali wastafel.

“Jadi ketika sudah mulai kegiatan belajar di sekolah sarana prasarana memadai. Saya berharap kedepan mudah – mudahan situasi darurat bisa berakhir dan kehidupan sosial pun normal kembali,” tukasnya. (fhn/Pasundannews.com)

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Soliditas Milenial dan Gen Z di Ciamis Deklarasi Dukungan untuk Herdiat-Yana

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Milenial dan Zilenial sebagai kalangan muda di Kabupaten Ciamis turut berperan…

6 jam ago

Pengendara Sepeda di Banjar Meninggal Dunia, Diduga Akibat Serangan Jantung

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Suryaman (45), warga Lingkungan Parunglesang, Kelurahan Banjar Kota Banjar meninggal dunia…

7 jam ago

Bambang-Hidayah Janji Akan Kembalikan TUNDA untuk Guru ASN di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar Bambang Hidayah dan…

9 jam ago

Pemantauan Kualitas Air Permukaan di Ciamis Tahun 2024 Rampung Dilaksanakan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pemantauan Kualitas Air Permukaan di 15 sungai dan 11 Danau/Situ di…

9 jam ago

Persebaya Berhasil Comeback saat Lawan Persija, Skor Akhir 2-1

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Persebaya Surabaya berhasil comeback atau membalikkan keadaan saat menjamu Persija Jakarta…

10 jam ago

Ruben Amorim Memulai Debut di MU, Bakal Hadapi Jadwal Berat

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Ruben Amorim memulai debut di Manchester United sebagai pelatih baru. Pelatih asal…

10 jam ago