Ciamis

201 Siswa SMA Informatika Ciamis Disuntik Vaksin COVID-19

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Sebanyak 201 siswa SMA Informatika Ciamis, Jawa Barat, disuntik Vaksin COVID-19, Rabu (1/9/2021) pagi.

Vaksinator dalam kegiatan vaksinasi bagi siswa ini oleh tim dari Puskesmas Ciamis. Kegiatan berlangsung dengan menerapkan protokol kesehatan (Prokes) ketat.

Kepala Sekolah SMA Informatika Ciamis, Asep Dhana Kusyaman, M.Pd mengatakan, vaksinasi ini merupakan gelombang pertama yang diikuti oleh siswa kelas 12.

“Untuk gelombang kedua rencananya akan laksanakan pada 4 September mendatang,” kata Asep.

Asep menyatakan, vaksinasi tersebut bertujuan mempercepat pelaksanaan pembelajaran tatap muka (PTM) dalam situasi pandemi COVID-19.

Selain itu juga dalam rangka mensukseskan program vaksinasi yang pemerintah gelorakan terutama bagi siswa atau pelajar.

“Kami juga sudah melaksanakan pembelajaran tatap muka, pelaksanaannya mengikuti aturan yang pemerintah telah tetapkan,” kata Asep.

Asep menambahkan, pihaknya bersama guru dan tenaga pengajar terus melakukan sosialisasi dan edukasi kepada para siswa tentang program vaksinasi.

“Kita terus sosialisasikan program vaksinasi ini kepada para siswa dan tenaga pengajar ,” ucapnya.

Ia pun berharap melalui vaksinasi ini menjadi bagian dari ikhtiar bersama dalam memutus mata rantai penularan COVID-19.

“Sehingga saat pembelajaran tatap muka semuanya bisa memberikan keamanan dan kenyamanan,” pungkasnya.

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Tiga Bulan Menjabat Anggota DPRD, Adang Sudirman Fokus Pengawasan dan Suksesi Pilkada 2024

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Sudah tiga bulan menjabat sebagai Anggota DPRD Pangandaran, Andang Sudirman fokus…

36 menit ago

Jumat Berkah, Herman Sutrisno Bagikan Beras kepada Jompo dan Anak Yatim

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Wali Kota Banjar, Herman Sutrisno, kembali menggelar kegiatan sosial bertajuk…

3 jam ago

Bapenda Ciamis Sharing Success Story P2DD di Acara Capacity Building Pemda se-Maluku Utara

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bapenda (Badan Pendapatan Daerah) Kabupaten Ciamis secara resmi diundang oleh Bank…

13 jam ago

Dani Danial Muhklis Prioritaskan Pemajuan Kebudayaan di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wakil Wali Kota Banjar, Dani Danial Muhklis (Kang Danial) menegaskan…

16 jam ago

Polres Banjar Sosialisasikan Program Makan Siang Gratis untuk Anak Sekolah

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Polres Banjar kembali menggelar kegiatan pembagian makan siang gratis bergizi kepada…

16 jam ago

Debat Kedua Pilbup Pangandaran, Citra dan Ujang Beradu Gagasan

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Debat publik kedua Pilbup (pemilihan Bupati dan Wakil Bupati) Pangandaran digelar…

16 jam ago